Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-68, masyarakat Dukuh Kluwih Desa Penusupan RT 03 RW 03 Kecamatan Pangkah Kabupaten Tegal mengadakan berbagai acara dalam bentuk lomba. Lomba-lomba diikuti oleh anak-anak dan para ibu, diantaranya:
- Lomba Untuk Anak - Anak:
- Lomba Sepak Bola;
- Lomba Bawa Kelereng dalam sendok;
- Lomba Pecah Kendil;
- Lomba Mengambil Uang dalam Pepaya;
- Lomba Makan Kerupuk;
- Lomba Joget Bola.
- Lomba Untuk Ibu - Ibu:
- Lomba Sepak Bola;
- Lomba Pecah Kendil;
- Lomba Balap Karung;
- Lomba Memasukkan Benang Ke dalam Jarum;
- Lomba joget Bola;
- Lomba Memasukkan Pinsil Ke dalam Botol.
Lomba - lomba tersebut dilaksanakan selama 4 (Empat) hari, yaitu pada tanggal 17 hingga 20 Agustus 2013 pukul 14.30 hingga 16.30.
Acara ini terselenggara berkat kerjasama antara Pemerintah di tingkat Rukun Tangga dengan Ibu - Ibu Kelompok Jamiyah Asmaul Khusna serta segenap Pemuda Dukuh Kluwih Desa Penusupan Kecamatan Pangkah Kabupaten Tegal.
Berikut ini beberapa dokumentasi pelaksanaan Lomba:
Lomba Mengambil Uang Dalam Pepaya Anak Dk Kluwih Penusupan Pangkah |
Lomba Balap Karung Ibu-Ibu Dukuh Kluwih Penusupan Pangkah Tegal |
Belum ada tanggapan untuk "Aneka Lomba di HUT RI Ke 68 Dukuh Kluwih Penusupan Pangkah"
Posting Komentar
Silahkan menulis komentar untuk kebaikan anda, saya, dan orang lain...